Thursday, March 8, 2012

Jangan Pernah Bilang Tidak

Jangan pernah mengatakan tidak akan pernah lagi.
Memang akan ada hal-hal yang kita janjikan kepada diri sendiri untuk tidak akan pernah kita lakukan lagi.

Tetapi kesungguhan itu seyogyanya ditetapkan untuk hal-hal yang hanya akan mendatangkan keburukan.

Kita sering membatasi kemungkinan pencapaian kualitas hidup yang baik, karena kita membatasi hal-hal yang akan kita lakukan, atau mengesampingkan orang-orang tertentu dari rencana-rencana kita.

Padahal, segala sesuatu masih bisa berubah. Yang dulunya menyakitkan, bisa saja sekarang adalah hal termanis yang bisa kita dapatkan.

Atau yang selama ini sangat kita percayai - bisa saja nanti menjadi sumber dari kelalaian terbesar kita.

No comments:

Post a Comment

Contributors